KilasBMR.Com,BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow akan melaksanakan Pilkades serentak pada 03 Februari mendatang, Fery Kawung, Incumbent Kepala Desa Mogoyunggung, siap maju kembali di Pilkades serentak, demi memajukan dan melanjutkan pembangunan di Desanya.
Tentu dengan majunya kembali Fery Kawung ini, persiapan dan strategi sudah dipersiapkan dengan matang, hal ini tidak lepas dari dibangunnya komunikasi yang baik dengan masyarakat mengingat Fery yang dikenal sebagai sosok yang bijak, tegas serta sederhana.
“Saya sudah memberi bukti bukan janji, dan ini merupakan niat yang tulus dan dukungan dari tokoh masyarakat, serta kepercayaan masyarakat demi memajukan dan melanjutkan pembangunan desa, agar lebih baik dan maju,” ungkap Fery saat dikonfirmasi media ini, Minggu (16/01/2022).
Lanjut, Cakades Nomor urut 1 ini menambahkan, adanya restu dari masyarakat menjadi motivasi untuknya maju kembali demi membangun kesejahteraan masyarakat serta meningkatkan ekonomi di Desa Mogoyunggung.
“Yang paling utama juga mari ciptakan Pilkades yang aman, damai dan nyaman, salam 1 periode lagi,” imbuhnya.
Diketahui perjuangan serta kerja keras Fery di masa pengabdiannya telah banyak terbukti dan mengukir prestasi, dan ini yang membuat pendukungnya meminta kembali dirinya maju dalam Pilkades 2022 ini.
“Banyak hal yang harus dilanjutkan, intinya mari kita bangun desa ini bersama-sama,” jelas Kawung.
(Utha)