Batas Dua Desa di Bolangitang Barat Kembali Dibahas

KilasBMR.Com,BOLMUT – Batas dua Desa antara Desa Tanjung Buaya dan Desa Tote di Kecamatan Bolangitang Barat kembali dimusyawarahkan.

Musyawarah pembahasan ini dilaksanakan di Kantor Camat Bolangitang Barat dalam Rapat Fasilitasi penyelesaian perselisihan batas Desa Tote dan Desa Tanjung Buaya, Senin (14/02/2022).

Rapat pembahasan ini menghadirkan Pemdes, BPD dan tokoh-tokoh masyarakat dari kedua Desa.

Camat Bolangitang Barat Supriadi Goma Spd.I, dalam sambutannya menyampaikan rapat ini mengedepankan musyawarah dalam pengambilan keputusan.

“Kami dari pihak Kecamatan sebatas menfasilitasi penyelesaian batas ini, keputusannya ada dikedua belah pihak, dan tentunya berdasarkan asas musyawarah dan mufakat,” ungkap Camat.

Pun, Ia berharap kedua belah pihak untuk tidak saling gonto-gontokan dalam klaim batas ini. sebab jika hal ini terjadi penyelesaian batas wilayah desa ini tidak akan terselesaikan.

(Fadli Potabuga)

Komentar Facebook
Bagikan Berita ini

Baca Juga

Bupati Bolmut Lepas 20 Tenaga Kerja Magang ke Jepang

KILASBMR.Com,BOLSEL – Sebanyak 20 tenaga kerja magang, dilepas Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Drs. H. …