Anggota DPR RI Djenri Keintjem Gelar Reses Serap Aspirasi Umat Hindu di Kabupaten Bolmong

KILASBMR.Com,SULUT – Djenri Keintjem SH, MH, yang saat ini sebagai Anggota DPR RI Dapil Sulawesi Utara (Sulut) kembali menggelar Reses di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Rabu (02/08/2023).

Djenri Keintjem yang saat ini duduk di Komisi V DPR RI tersebut melakukan reses di Dua Wilayah di Kabupaten Bolmong yakni Desa Kembang Mertha dan Desa Mopugad.

Anggota DPR RI Saat Melakukan Reses di Desa Kembang Mertha Kecamatan Dumoga. (Foto: Istimewa)

Sangadi, Tokoh agama dan Masyarakat sangat antusias menerima kunjungan reses Djenri Keintjem untuk menyampaikan aspirasi serta keluhan untuk diperjuangkan di DPR RI.

Reses yang bertepatan dengan Hari Raya Galungan umat Hindu tersebut menjadi momen berharga karena Djenri Keintjem dapat bersilaturahmi dengan umat Hindu di Bolaang Mongondow.

Djenri Keintjem yang didampingi langsung Kepala Balai Wilayah Sungai 1 dan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) provinsi Sulut mendengar langsung aspirasi masyarakat.

Djenri Keintjem saat Melakukan Reses di Desa Mopugad Kecamatan Dumoga Timur. (Foto: Istimewa)

Menurutnya, Reses untuk berdialog, mendengar serta memahami apa yang menjadi keluhan masyarakat untuk ditampung dan diperjuangkan.

“Melalui pertemuan ini, saya ingin mendengarkan langsung aspirasi dan harapan masyarakat. Kita bisa berbicara, berdialog, dan memahami bersama. Ini adalah langkah nyata untuk membangun dan mewujudkan harapan bersama,” ujar Djenri.

Sebelum ditutup, reses dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta penyampaian aspirasi yang melibatkan masyarakat untuk mendengar serta merumuskan keluhan yang di sampaikan.

(Utha)

Komentar Facebook
Bagikan Berita ini

Baca Juga

Bawaslu Bolmong Keluarkan Imbauan 11 Larangan Saat Masa Kampanye

KILASBMR.Com,BOLMONG – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) telah merilis 11 larangan …