Bupati Bolsel Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Kosong Untuk Bercocok Tanam

KilasBMR.COM,BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi. Iskandar Kamaru, Spt dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid, melaksanakan Tanam Jagung dan Syukuran atas Launching Alat Berat (Excavator) dari Pemerintah Provinsi Sulut ke Pemda Bolsel, Senin (20/07/2020).

Kegiatan yang dilaksanakan di Kompleks Perkantoran Panango Desa Tabilaa Kecamatan Bolaang Uki ini, juga disertai dengan penyerahan bantuan bagi kelompok-kelompok tani di Kabupaten Bolsel.

Dalam kesempatan ini, Bupati menyampaikan beberapa hal diantaranya pentingnya pemanfaatan lahan untuk bercocok tanam seperti ini.

“Ini mampu mendatangkan incom yang besar bagi warga apabila di berdayakan, juga untuk merubah pola pikir yang produktif, disertai inovasi baru untuk meningkatkan produktivitas pertanian dengan gerakan menanam,” ujar Bupati.

Bupati juga mengatakan, dimana Pemkab Bolsel melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) akan terus mensosialisasikan tentang pentingnya bercocok tanam di kebun.

“Saya menghimbau untuk meningkatkan terus produktivitas pertanian, manfaatkan lahan-lahan untuk keberlangsungan hidup kedepannya,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala DPKP Bolsel Marwan Makalalag merasa sangat berterima kasih kepada Bupati yang telah memberikan contoh kepada masyarakat akan arti pentingnya menanam.

“Insha Allah, ini bisa menjadi satu pendorong bagi warga untuk giat menanam,” Ucapnya

Di akhir kegiatan, Bupati memberikan bantuan berupa uang tunai kepada sejumlah Poktan yang hadir, untuk digunakan sebagai penunjang keperluan bercocok tanam.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua DPRD Bolsel Ir Arifin Olii, para asisten, Pimpinan OPD, dan seluruh kelompok tani yang ada di Bolsel.

(Utha)

Komentar Facebook
Bagikan Berita ini

Baca Juga

Bupati Iskandar Pimpin Apel HUT Kecamatan Posigadan ke-22 Tahun

KILASBMR.Com,BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru, Spt. Msi, pimpin upacara Bendera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *